Bupati Tangerang Serahkan Tongkat Estafet AKKOPSI ke Wali Kota Banjarmasin

- Senin, 11 September 2023 | 20:12 WIB
upati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar menyerahkan jabatan Ketua APKKOPSI
upati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar menyerahkan jabatan Ketua APKKOPSI

Kabupaten Tangerang, bidiktangsel.com - Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar menyerahkan jabatan Ketua Umum Aliansi Kabupaten Kota Peduli Sanitasi (AKKOPSI) kepada Wali Kota Banjarmasin, Ibnu Sina.

Serah terima jabatan tersebut dilakukan di Episode Hotel Gading Serpong Kecamatan Kelapa Dua, Senin, (11/9/2023).

Zaki Iskandar menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi terhadap perkembangan AKKOPSI selama kepemimpinannya.

Ia juga berharap program-program AKKOPSI dapat dilanjutkan oleh Ibnu Sina.

Baca Juga: Sekda Kabupaten Tangerang Minta ASN Fokus Penuntasan RPJMD

"Saya berharap program-program AKKOPSI, khususnya program untuk mengatasi dan menyelesaikan secara menyeluruh permasalahan stunting dan sanitasi air bersih, dapat dilanjutkan oleh ketua yang baru," kata Zaki Iskandar.

Sementara itu, Ibnu Sina menyatakan siap melanjutkan program-program AKKOPSI.

Ia juga berkomitmen untuk mengentaskan stunting dan meningkatkan kualitas sanitasi di Indonesia.

"Kita akan melanjutkan program-program dari Pak Zaki, yang kurang kita terus benahi dan perbaiki, yang sudah baik akan kita sempurnakan," kata Ibnu Sina. (***)

Editor: Radi Iswan

Sumber: Diskominfo Kab Tangerang

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Pemkot Tangerang Gencarkan Warung Rakyat Digital

Jumat, 29 September 2023 | 19:20 WIB

Pemkot Tangerang Siap, Siapkan Pemuda Berprestasi

Jumat, 29 September 2023 | 18:53 WIB

Pj Bupati Tangerang Pantau Harga dan Stok Bahan Pokok

Jumat, 29 September 2023 | 18:32 WIB

Wakil Bupati Serang Pandji Tirtayasa Meninggal Dunia

Jumat, 29 September 2023 | 18:05 WIB

Pemkot Tangerang Normalisasi Drainase Antisipasi Banjir

Jumat, 29 September 2023 | 11:14 WIB

Kebakaran di Belakang Pasar Curug, Tidak Ada Korban Jiwa

Jumat, 29 September 2023 | 11:00 WIB

Bupati Lebak Ziarah Kubro ke Makam Patih Derus

Jumat, 29 September 2023 | 10:32 WIB
X