Jakarta, bidiktangsel.com - Ngomongin Prabowo Ketemu Gibran dan Bobby, Ini Penegasan Sufmi Dasco.
Ya, Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad angkat bicara.
Ini berkaitan dengan pertemuan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dengan Gibran Rakabuming Raka dan Bobby Nasution.
Apakah ini manuver? "Silaturahmi, jangan dikait-kaitkan dengan manuver-manuver politik apa pun, karena itu hal yang biasa," kata Dasco, di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Jumat 27 Januari 2023.
Pertemuan Prabowo dengan Wali Kota Surakarta Gibran dan Wali Kota Medan Bobby Nasution hal lumrah menguatkan silaturahmi.
Pertemuan Prabowo dengan Gibran di Surakarta, Jawa Tengah, Selasa 24 Januari 2023, karena agenda kunjungan kerja yang telah lama dijadwalkan.
"Ke Solo itu sebenarnya itu agenda yang sudah direncanakan, sudah lama. Dalam rangka bertemu Babinsa, memberikan kendaraan bermotor," imbuhnya seperti dikutip bidiktangsel dari Sinarmerdeka.id.