Tulang Bawang, bidiktangsel.com - Indikasi penyimpangan dana PIP (Program Indonesia Pintar) di SMP Negeri 01 Gedung Aji makin jelas dilakukan oknum sekolah tersebut.
Hal itu, terbukti ada dana PIP seorang murid atas nama Hera abelia baru dikembalikan oleh pihak sekolah sebesar Rp. 1,125,000, (satu juta seratus dua puluh lima ribu rupiah) pada hari sabtu 14 oktober 2020. Dimana dana tersebut sudah lebih dari 1 (satu) tahun lamanya tidak diserahkan kepada Hera Abelia.
Saat ini Hera Abelia sudah duduk dibangku SMA kelas 11, berarti selama sekolah di SMP Hera Abelia tidak pernah menerima bantuan tersebut, padahal namanya ada dalam daftar penerima manfaat, ujar Suhadi selaku orang tua.
Baca Juga : Siswa Terancam Putus Sekolah, Diduga Sengaja Tak Bagikan PIP Kepada Siswa
Setelah adanya pemberitaan di media online dan tekanan dari wali murid barulah pihak sekolah mau mengembalikan dana PIP tersebut, saat ini pihak sekolah siap bertanggung jawab dan siap mengembalikan dana tersebut.