• Kamis, 28 September 2023

Inspirasi agar Tangsel memiliki Destinasi wisata yang Khas, PLTSa LANDMARK KOTA TANGSEL

- Kamis, 5 September 2019 | 20:44 WIB

Serpong - Kota Tangerang Selatan (Tangsel) merupakan salah satu dari 12 kota yang akan dibangun PLTSa (Pembangkit Listrik Tenaga Sampah) sesuai amanah dalam Peraturan Presiden (Perpres) No. 35/2018.

Nilai investasinya sangat besar yaitu 100 s.d 150 juta US$. Oleh karenanya dengan investasi yang kurang lebih Rp. 1.5T - 2 T ini PLTSa harus memberikan nilai tambah lainnya daripada sekedar sebuah PLTSa yang berbentuk standar layaknya seperti sebuah pabrik.

Konsep PLTSa Landmark

"Melalui sebuah disain PLTSa yang tidak biasa ini, saya berpikir untuk mengubah masalah SAMPAH menjadi PELUANG, yaitu dengan melalui sebuah Disign yang unik, harus dapat menjadi Landmark Kota Tangsel, sehingga juga dapat menjadi tempat destinasi WISATA serta pusat edukasi persampahan dan lingkungan," ujar Kemal Pasya salah satu tokoh Kota Tangsel selaku pemerhati Sampah.

Menurutnya, konsep disain yang di pakai, idenya dari gedung Sidney Opera House tapi saya tafsirkan sebagai bentuk dari gejolak lidah API dan dinamikanya.

"Bagi teman yang punya ide-ide gila atau saran-saran lain, silahkan beri saya ide-ide baru. Saya sangat senang bila dikritisi untuk memperkaya ide tersebut," tuturnya, Kamis (5/9-2019).

Lanjutnya, bila ide ini Naif dan Maksa, saya mohon maklumnya karena kita memang butuh ide gila, progresisive dan harus keluar dari pakem-pakem yang normatif.

Konsep PLTSa Landmark

"Disini saya juga upload foto-foto beberapa PLTSa di berbagai kota dunia sebagai pembanding," ujarnya.

Halaman:

Editor: Redaksi

Tags

Terkini

X