Xiaomi Pad 5 Pro, Tablet Berspesifikasi Canggih Dengan Harga Yang Gak Bikin Kantong Bolong

- Rabu, 3 Mei 2023 | 18:55 WIB
Xiaomi Pad 5 Pro hadir dengan kamera lebih jernih dengan 50 Mega Piksel (OKEGUYS.COM/Ilhami Fajri)
Xiaomi Pad 5 Pro hadir dengan kamera lebih jernih dengan 50 Mega Piksel (OKEGUYS.COM/Ilhami Fajri)

Gaya Hidup, bidiktangsel.com - Tablet yang satu ini pertama kali dirilis di tahun 2021 dengan membawa konfigurasi beberapa keunggulan yang lumayan oke untuk di kelasnya.

Xiaomi Pad 5 Pro atau dapat juga dipanggil dan dikenal sebagai versi Xiaomi Pad 5 Pro versi ini menjadi tablet milik Xiaomi yang sudah memiliki support kekuatan sinyal 5G.

Untuk harganya sendiri ketika pertama kali rilis dibanderol dengan harga mulai dari Rp.7 jutaan.

Desainnya seperti kebanyakan produk dari Xiaomi yang memiliki modul kamera berbentuk oval dengan dua kamera di bagian belakangnya.

Dimensi dari Smartphone ini memiliki ukuran 254.7 x 166.3 x 6.9 mm (10.03 x 6.55 x 0.27 in) dan memiliki berat yang lumayan ringan yaitu 515 gr (1.14 lb).

Baca Juga: Perangi Diabetes, Bionime Perkenalkan Gaya Hidup Sehat

Di bagian material tablet ini memiliki material plastik atau polycarbonate di bagian body belakangnya, sedangkan di bagian frame ini menggunakan aluminium.

Walaupun begitu tidak perlu khawatir karena desain secara keseluruhan tablet ini memiliki tampilan yang menawan dan juga elegan. Untuk Xiaomi Pad 5 Pro ini juga telah support Stylus (magnetic).

Lanjut ke bagian displaynya berukuran 11.0 inches, 350.9 cm2 (~82.8% screen-to-body ratio) di bagian layarnya ini dan memakai tipe IPS LCD, 1B colors, 120Hz, HDR10, Dolby Vision.

Namun yang unik juga di sini displaynya telah didukung dengan tingkat refresh tinggi mencapai 120 hz, selain itu juga menghasilkan 1 miliar warna.

Selanjutnya di bagian chipset di sini telah dibekali dengan Qualcomm SM8250-AC Snapdragon 870 5G dengan fabrikasi 7 nm yang performanya masih dapat diandalkan untuk aktivitas multitasking.

Baca Juga: Sungai Jaletreng Dipercantik, Airin: Upaya Pemerintah Menyeimbangkan Gaya Hidup Masyarakat

Apalagi dengan keseluruhan dari spesifikasi tablet yang satu ini walaupun tablet ini tidak memiliki card slot untuk micro SD secara khusus.

Namun Xiaomi telah memberikan pilihan storage yang lumayan besar di sini RAM nya ada dua pilihan yaitu 6 GB dan 8 GB, sedangkan untuk storage-nya ada 2 pilihan yaitu 128 GB dan 256 GB.

Halaman:

Editor: Radi Iswan

Sumber: GSMArena

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Sehat berpuasa untuk ibu hamil, Ini Tipnya!

Rabu, 29 Maret 2023 | 16:35 WIB
X