Kabupaten Tangerang, bidiktangsel.com - Dua kantor layanan pajak di Kanwil DJP Banten, yaitu KPP Madya Dua Tangerang dan KPP Pratama Tigaraksa, mengadakan acara donor darah yang diikuti oleh 52 calon pendonor, yang merupakan pegawai dari kedua kantor tersebut.
Donor darah dilakukan di Aula Lantai 5 KPP Madya Dua Tangerang dan KPP Pratama Tigaraksa, Blok U No. 5, Jalan Scientia Boulevard, Curug Sangereng, Kecamatan Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang, Banten.
Kegiatan donor darah ini merupakan kolaborasi antara kedua KPP dengan Palang Merah Indonesia Kota Tangerang Selatan.
Baca Juga: Stimulasi Kreativitas pada Anak-anak Melalui Pembuatan Karya Botol Bekas dengan Teknik Recycle
Berdasarkan data yang terkumpul, terdapat 30 pendonor yang dinyatakan memenuhi syarat dari total 52 calon pendonor.
Sebanyak 30 kantong darah double bag (350 cc) berhasil dikumpulkan, dengan rincian 6 kantong golongan darah A, 6 kantong golongan darah B, 16 kantong golongan darah O, dan 2 kantong golongan darah AB.
Kegiatan ini diselenggarakan dalam rangka memperingati Hari Pajak yang jatuh pada tanggal 14 Juli setiap tahunnya.
Pada tanggal tersebut, dalam catatan sejarah, kata "pajak" pertama kali muncul dalam rancangan Undang-Undang Dasar (UUD).
Baca Juga: Anugerah Pajak Daerah Kabupaten Serang 2023, Puluhan Wajib Pajak Daerah Di Beri Penghargaan
Oleh karena itu, tanggal 14 Juli dipilih sebagai simbol lahirnya Hari Pajak.
"Donor darah adalah kegiatan yang baik dan bermanfaat untuk kesehatan. Selain membantu sesama dan menyelamatkan banyak nyawa, donor darah juga dapat meningkatkan kesehatan tubuh. Salah satu manfaatnya adalah mengurangi risiko terkena kanker," kata Koordinator PMI Kota Tangerang Selatan, Rudy Algi. (***)
Artikel Terkait
Pendukung Prabowo, Ganjar, dan Anies Bersatu untuk Mengajak Pemilu Damai
Fornas VII tahun 2023 di Soreang Bandung, Hasilnya Provinsi Banten Berhasil Meraih Posisi Keempat
MXGP Seri Perdana di Lombok NTB Sukses, Gubernur Menghargai Dukungan Stabil dari PLN
Pemprov Banten Ajak Anak Yatim dan Dhuafa Membaca dan Berwisata pada Libur Awal Tahun Ajaran
BPIP Membina Mantan Narapidana Teroris di Wilayah Banten