• Senin, 25 September 2023

Pemilihan Ketua RW Secara Demokratis Di Pondok Kacang Barat

- Minggu, 1 April 2018 | 20:31 WIB

Pondok Aren - Pemilihan Ketua RW ( PILKAWE ) Kelurahan Pondok Kacang Barat Kecamatan Pondok Aren secara demokratis telah selesai di gelar pada hari Minggu (1/4-2018) di lapangan RW 10 Kelurahan Pondok Kacang Barat.

Pemilihan Ketua RW 010 Kelurahan Pondok Kacang Barat periode 2018/2021 untuk menentukan pemimpin tiga tahun kedepan dimulai jam 07.00 WIB sampai penutupan 13.00 WIB, Minggu (1/4-2018)

Dari pagi masyarakat sudah berdatangan untuk memilih menggunakan hak dalam menentukan pemimpin dengan hati nuraninya

Acara yang yang di hadiri dan disaksikan oleh Sekcam Kecamatan Pondok Aren, H. Hendra, SH serta warga RW 10 Kel. Pondok Kacang Barat.

Pemilihan Ketua RW berlangsung aman dan lancar serta dijaga ketat oleh Trantib Kecamatan Pondok Aren,  Babinsa dan Binamas Kelurahan Pondok Kacang Barat Kec. Pondok Aren.

Lima calon yang muncul adalah pemimpin terbaik dilingkungan yakni Jailani, M. Yusuf, Syahroni Rian, Yasin dan Wargono dengan jumlah Hak Pilih 409 Kepala Keluarga (KK).

Saat ditemui awak media dilokasi, Sekretaris Kecamatan Pondok Aren (Sekcam)  H. Hendra, SH., M.Si. mengata-kan bahwa pemilihan RW 10 Kel.  Pondok Kacang Barat berlangsung tertib dan demokratis.

"Jalannya Pemilihan RW 010 berlang-sung aman dan kondusif. Wargapun terlihat antusias sebab dari pagi sudah datang ke tempat pemilihan untuk menyaksikan calon Ketua RW 010," katanya.

Menurutnya, acara ini sesuai amanat perwal nomor 33 tahun 2013 tentang Penyelenggaraan Rukun Tetangga dan Rukun Warga pasal 25 semua sudah terpenuhi.

"Dari hasil pemilihan ketua RW 010 tersebut dilakukan secara langsung dengan 5 calon masing-masing mendapatkan jumlah suara," ujarnya.

Adapun hasil perolehan suara dalam pemilihan tersebut adalah JAELANI  82 suara, MUHAMAD YUSUF 124 suara, SYAHRONI RYAN 68 suara, YASIN.SE 5 suara, dan WARGONO dengan 23 suara.

Total suara sah 302 suara, sedangkan untuk daftar pemilih tetap sebanyak 400 suara.

"Selamat untuk Muhamad Yusuf yang terpilih menjadi Ketua RW 010," tuturnya.

Halaman:

Editor: Redaksi

Tags

Terkini

Wanita Ini Bebas dari Dakwaan Kasus Surat Palsu

Jumat, 22 September 2023 | 11:36 WIB

Bedah Rumah Bantu Nursinah Wujudkan Hunian Layak

Kamis, 21 September 2023 | 22:59 WIB

Pemkot Tangsel dan BNN Tes Urine 600 ASN

Selasa, 19 September 2023 | 20:51 WIB

KPK Lelang Aset Karomani, Rektor Unila Terpidana Suap

Senin, 18 September 2023 | 11:32 WIB
X