Serpong, bidiktangsel.com - Warga Lengkong Wetan, Kota Tangerang Selatan, mengeluhkan pembakaran sampah yang kerap terjadi di wilayah mereka.
Pembakaran sampah ini dilakukan oleh oknum warga dan oknum usaha rongsok di pekarangan atau lahan kosong.
Di kutip dalam komenter warganet, salah satu warga yang mengeluhkan pembakaran sampah adalah @leo.altrego, warga Lengkong Wetan dan warga Komplek DPR RI PD Ranji, Jalan Jalak 06.
@leo.altrego menuliskan, setiap pagi di samping komplek kuburan belakang sekolah TK Mori School ada pekarangan kosong yang sudah dikasih tulisan dilarang buang sampah, tapi setiap pagi di sekitar jam 7an pasti sudah ada sampah dibakar tapi culasnya ditutup tanah.
Baca Juga: Api Pembakaran Sampah di Serpong Padam
"Oknum zhalim!! Tolong sidak kampung kampung di belakang Green Serpong Bintaro dan Green Serpong Bintaro NMC pasti ada oknum pembakar sampah di depan pekarangan atau kebon2 kosong, ada oknum usaha rongsok yang juga bakar sampah, tolong pak Benyamin Davnie dan Bang Pilar Sagala jajarannya sidak semua kampung di Lengkong," tulis @leo.altrego dalam komentarnya.
@leo.altrego mengaku sudah berulang kali melaporkan pembakaran sampah ini ke Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Tangerang Selatan, tapi tidak ada tindakan tegas yang dilakukan.
Akibatnya, pembakaran sampah terus terjadi dan menimbulkan polusi udara dan mengganggu kesehatan masyarakat.
Baca Juga: Tingkatkan Kapasitas Pelaku Usaha Perikanan, 60 Pokdakan Diberi Pelatihan dan Pendampingan
Warganet lain juga menuliskan komentarnya, @novyamnovalina, "Saya sedang hamil dan punya orangtua yang sudah lansia tiap bulan kalo sakit diagnosanya selalu ISPA! Tolong dong ditegakin! Alamat : komplek DPR RI PD Ranji jalak 06," tulisnya.
Kepala DLH Kota Tangerang Selatan, Wahyunoto Lukman saat dihubungi melalui pesan singkatnya, belum menjawab terkait pengaduan masyarakat tersebut. (***)
Artikel Terkait
Sate Taichan 8: Sate Taichan Sehat dan Lezat yang Bisa Dinikmati oleh Semua Orang
Bupati Lebak Ungkap Perlu Sinergitas Untuk Tangani Kemiskinan dan Stunting
Pemkab Lebak Gelar High Level Meeting Antisipasi Dampak El Nino
Bupati Irna Komitmen Tingkatkan Kualitas Kader TPK
Bupati Irna Minta RT/RW Sukseskan Program Pembangunan