Menurutnya acara ini secara teknis dilaksanakan oleh bidang Program dan kegiatan GK Jokowi Tangsel dibawah koordinator Nico Budianto, direncanakan akan dilakukan di seluruh kecamatan di Tangsel.
“Pelaksanaan fogging ini insya Allah bukan di Kampung Perigi saja, tetapi juga dilakukan di seluruh kecamatan lain," ungkap Bang Jay.
Sedangkan Koord. Bidang Program dan Kegiatan GK Jokowi Tangsel, Nico Budianto menjelaskan untuk Kota Tangerang Selatan sudah ada 5 titik yang diminta masyarakat untuk difogging.
"Prisipnya kita kerja sosial yang benar- benar diperlukan masyarakat sekaligus membantu pemerintah membentuk masyarakat yang sehat," jelas Nico.
“Sebagai langkah pencegahan, kami menghimbau agar warga menjaga kebersihan lingkungan, menguras bak mandi, menutup barang bekas seperti kaleng, ember, ban bekas dan vas bunga yang bisa menampung air. Membersihkan saluran-saluran air yang menjadi sarang nyamuk. Pada akhirnya lingkungan menjadi bersih rapi dan sehat,” tandas Nico.
Ikut hadir pada acara tersebut, para pengurus GK Kota Tangsel serta tokoh masyarakat Perigi, Pengurus RT dan secara swadaya warga memberi bantu kan berupa makanan dan minuman.(*)