Hari Ke 2 Pelaksanaan MTQ Ke VII Kota Tangsel

- Sabtu, 29 Oktober 2016 | 07:32 WIB

Pondok Aren - Hari ke 2 Penyelenggaraan MTQ ke VII Tahun 2016 Tingkat Kota Tangerang Selatan ( Tangsel ) di panggung utama lapangan Pondok Aren dan sejumlah Arena lomba berlangsung kegiatan babak penyisihan.

Di panggung utama, berlangsung lomba Murothal tingkat dewasa yang di ikuti 12 orang Kafilah dari 4 kecamatan, yang dihadiri Plt. Camat Pondok Aren, H. Makum Sagita dan sejumlah kepala kelurahan dan staf.

Kegiatan yang di mulai pukul 08.00 s/d pukul 22.00 WIB. Masyarakat sekitar Pondok Aren antusias menonton lomba walaupun kondisi lapangan yang becek diguyur hujan.

Dari pantauan bidiktangsel.com, para peserta menampilkan alunan suara terbaiknya, sehingga masyarakat yang menontonpun benar-benar menyimak perlombaan tersebut.

Acara dilanjut pada hari Sabtu (29/10-2016) dan memasuki babak Final.

Arena Lomba MTQ ke VII 2016 Tingkat Kota Tangsel sbb : Blok A - Lapangan Kec Pd Aren Blok B - Aula Kel Pd Kacang Timur Blok B - Aula Kel Parigi Baru Blok C - Masjid Al Hidayah Blok D - Masjid Imanuddin Blok E - Masjid Al Mujahiidin Blok F - Pompes Al Gontory Blok G - Serba Guna Pd Aren Blok H - Masjid Ar Raihan Blok J - Aula PGRI Pd Aren Blok K - Aula Kel Pd Kacang Barat

Editor: Redaksi

Tags

Terkini

X